Tampil Modis saat Hamil, Ini 10 Tips Pilihan Busana Nyaman nan Cantik untuk Bumil Aktif

9 hours ago 2

Liputan6.com, Jakarta - Hamil seringkali membawa perubahan besar dalam gaya hidup dan pilihan fashion seorang perempuan. Perubahan bentuk tubuh menjadi salah satu alasan utama mengapa perempuan hamil harus pintar dalam memilih baju.

Namun tenang saja, tampil cantik selama masa kehamilan bukan hal yang mustahil. Justru, dengan pemilihan busana yang tepat, para bumil bisa tetap tampil modis tanpa mengorbankan kenyamanan.

Tak sedikit ibu hamil yang masih aktif bekerja, bepergian, bahkan menghadiri acara formal. Dalam situasi inilah, busana yang nyaman dan stylish menjadi kebutuhan yang tak bisa ditawar.

Berikut ini merupakan artikel yang disusun oleh Liputan6.com pada Jumat (23/05/2025) sebagai referensi praktis bagi Anda dalam menentukan pilihan busana terbaik selama menjalani masa kehamilan.

Berikut ini adalah tips memilih baju hamil yang cocok untuk berbagai kegiatan, agar tetap nyaman dan tampil percaya diri di setiap momen kehamilan.

Simak Video Pilihan Ini:

Salah Tangkap, Pencari Bekicot Diintimidasi dan Dipermalukan

Pilhan dari Daster hingga Celana Hamil

1. Pilih daster longgar untuk kenyamanan di rumah

Untuk aktivitas sehari-hari di rumah, daster atau homewear dengan bahan katun yang lembut dan menyerap keringat adalah pilihan utama. Pastikan modelnya longgar dan lentur agar tubuh tidak cepat gerah.

2. Utamakan bukaan depan untuk kemudahan menyusui

Busana hamil dengan kancing atau resleting depan akan sangat membantu setelah masa persalinan. Ini membuatnya praktis untuk digunakan hingga masa menyusui.

3. Gunakan bahan adem untuk tidur dan santai

Saat santai atau istirahat, pilih baju hamil berbahan cotton atau rayon. Kedua bahan ini dikenal adem dan ringan, sangat cocok untuk kulit bumil yang lebih sensitif.

4. Baju kerja dengan potongan longgar tetap stylish

Untuk perempuan hamil yang masih bekerja, gamis longgar atau blouse dengan potongan A-line bisa menjadi pilihan. Kombinasikan dengan outer atau blazer casual agar tetap profesional.

5. Celana hamil wajib punya karet elastis

Saat memilih celana, pastikan ada karet pinggang fleksibel yang bisa menyesuaikan dengan perubahan perut. Hindari celana dengan kancing keras yang menekan perut.

Tetap Aktif di Berbagai Event

6. Jumpsuit longgar bikin gerak makin leluasa

Model jumpsuit kini hadir dengan versi bumil. Potongannya longgar, biasanya dilengkapi karet perut dan bahan elastis agar lebih nyaman untuk bergerak.

7. Untuk acara formal, pilih dress bermotif feminim

Dress berbahan chiffon atau lace dengan detail motif bunga atau brokat memberikan kesan anggun saat menghadiri pesta atau undangan formal.

8. Kombinasi gamis dan hijab senada untuk tampilan elegan

Pilih gamis dengan warna lembut dan hijab yang senada. Gamis berfrill atau aksen simpel tetap bisa membuat tampilanmu menawan.

9. Model baju hamil dengan saku multifungsi jadi favorit

Beberapa model gamis kini dilengkapi saku multifungsi untuk menyimpan barang-barang kecil. Praktis dan fungsional!

10. Jangan lupa pilih warna cerah agar mood selalu terjaga

Warna busana memengaruhi mood. Warna pastel seperti mint, peach, atau baby blue bisa membangkitkan suasana hati dan memberikan kesan segar.

Jangan Lewatkan Momen Spesial Ini

Kehamilan adalah momen spesial yang patut dirayakan dalam setiap aspek, termasuk pilihan fashion. Meski tubuh berubah, bukan berarti penampilan harus dikorbankan.

Dengan tips-tips ini, para bumil tetap bisa tampil maksimal tanpa harus merasa tak nyaman sepanjang hari. Pilihan model kini kian beragam dan mudah ditemukan.

Brand lokal seperti Elzatta bahkan menyediakan berbagai koleksi busana hamil, mulai dari daster rumahan hingga gamis untuk acara resmi. Fitur seperti zipper depan dan bahan stretch kini jadi andalan.

Jangan lupa, sesuaikan pakaian dengan aktivitas yang akan kamu lakukan. Kenyamanan tetap harus jadi prioritas utama saat memilih baju hamil.

Itulah 10 tips yang bisa kamu terapkan untuk tampil modis dan nyaman selama masa kehamilan. Semoga bermanfaat dan selamat menikmati momen-momen indah sebagai calon ibu!

Penulis: Nugroho Purbo/Madrasah Diniyah Miftahul Huda 1 Cingebul

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |