UAH Bagikan Amalan Penghilang Berbagai Masalah, Ceramah Terbaru Ustadz Adi Hidayat

6 hours ago 1

Liputan6.com, Jakarta - Dalam kehidupan, masalah akan selalu datang silih berganti. Selesai masalah pekerjaan, lalu datang masalah keluarga, dan seterusnya hingga akhir hayat.

Hakikatnya, masalah merupakan bagian dari cobaan kehidupan. Allah SWT berfirman, "Kami pasti akan mengujimu dengan sedikit ketakutan dan kelaparan, kekurangan harta, jiwa, dan buah-buahan. Sampaikanlah (wahai Nabi Muhammad,) kabar gembira kepada orang-orang sabar." (QS Al-Baqarah : 155).

Ketika seorang muslim ditimpa suatu masalah, maka langkah pertamanya ialah terima dengan sabar dan hati yang lapang. Baru kemudian mencari jalan keluar. Karena sejatinya setiap masalah pasti ada solusinya. 

Dalam ceramah terbaru yang dibagikan Liputan6.com, pendakwah Ustadz Adi Hidayat (UAH) menerangkan solusi dari setiap masalah. Simak penjelasan UAH berikut ini.

Saksikan Video Pilihan Ini:

Toko dan Agen BRI (Brilink) di Cilacap Dirampok, 2 Luka Tembak 100 Juta Melayang (Video Amatir Warga)

Penjelasan UAH

"Kalau kita terima dengan sabar dan kita minta kepada Allah, ‘Ya Allah hilangkan masalah saya ini’. Allah ketika akan menghilangkan masalah seorang hamba, yang pertama diberikan kepada hamba itu rahmatnya dulu, Al-Baqarah ayat 157," kata UAH dikutip dari YouTube Adi Hidayat Official, Kamis (22/5/2025).

Allah SWT berfirman.

اُولٰۤئِكَ عَلَيْهِمْ صَلَوٰتٌ مِّنْ رَّبِّهِمْ وَرَحْمَةٌۗ وَاُولٰۤىِٕكَ هُمُ الْمُهْتَدُوْنَ

Artinya, "Mereka itulah yang memperoleh ampunan dan rahmat dari Tuhannya dan mereka itulah orang-orang yang mendapat petunjuk." (QS Al-Baqarah: 157)

"Jadi kalau bapak ibu minta solusi kepada Allah itu yang diberikan rahmat dulu. Rahmat itu adalah terkabulnya doa pada apa yang diinginkan," ucap UAH.

Solusi dari UAH ketika Menghadapi Masalah

Kemudian UAH menerangkan bahwa salah satu langkah untuk mendapatkan solusi dari setiap masalah ialah dengan beribadah di dalam masjid.

UAH menganjurkan muslim ketika memasuki masjid agar senantiasa membaca doa khusus ketika memasuki masjid, karena di dalam doa tersebut terdapat permohonan agar diberikan rahmat oleh Allah SWT.

Berikut teks doa memasuki masjid.

اللَّهُمَّ افْتَحْ لِي أَبْوَابَ رَحْمَتِكَ

Allahummaftha lî abwaaba rahmatik.

Artinya, "Ya Allah, bukalah pintu-pintu rahmat-Mu untukku." (HR. Muslim)

"Kenapa ketika masuk masjid bacaannya 'abwab', banyak pintu? Karena ketika orang masuk masjid itu kecenderungannya ingin curhat kepada Allah, minta sesuatu. Maka dia katakan, Ya Allah bukakan kepadaku pintu-pintu rahmatmu," tutur UAH.

Kemudian UAH sedikit mengisahkan bahwasanya para sahabat nabi akrab sekali dengan masjid. Ketika berangkat kerja mereka singgah ke masjid. Lalu ketika pulang dari pekerjaannya, sebelum ke rumah mereka mampir ke masjid terlebih dahulu.

"Makanya jarang ada yang marah pulang dari pekerjaan. Karena aura yang dibawa aura masjid," ungkap UAH.

Wallahu a’lam.

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |